Area Cewe

Informasi Kekinian Cewek Harus Tahu

Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab Dan Cara Menghindarinya
Kecantikan

Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab dan Cara Menghindarinya?

Kosmetik kini sudah seperti menjadi kebutuhan bagi banyak kalangan wanita. Selain untuk mempercantik tampilan, kosmetik juga digunakan untuk menutup kekurangan pada wajah dan untuk ekspresi diri.

Namun kenyataannya tidak semua kosmetik aman untuk wajah dan tidak semua wajah cocok dengan semua jenis kosmetik. Biasanya ketidakcocokan tersebut akan menimbulkan energi. Berikut gejala alergi kosmetik, penyebab dan cara menghindarinya sehingga Kalian tidak akan mengelami alegri kosmetik lagi ketika ingin menggunakan kosmetik baru.

Gejala Alergi Kosmetik

Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab Dan Cara Menghindarinya
Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab Dan Cara Menghindarinya

Beberapa gejala alergi kosmetik yang perlu diperhatikan agar segera menghentikan pemaikan kosmetik ketika tanda dan gejala alergi ini muncul saat setelah menggunakan kosmetik, tanda dan gejala alerg kosmetik adalah sebagai berikut.

Ruam Merah
Ruam merah pada wajah akan mulai muncul jika kosmetik tidak cocok dengan kulit wajah. Ruam ini muncul sebagai akibat dari alergi yang disebabkan oleh kandungan kosmetik yang dianggap asing oleh kulit.

Bruntus pada Wajah
Gejala lain ketika kosmetik tidak cocok dan menyebabkan alergi pada kulit. Muncul bruntus atau benjolan kecil yang tersebar pada wajah. Bruntus ini muncul sebagai reaksi karena kulit ingin mengeluarkan benda asing pada kulit.

Kulit Terbakar
Kulit yang sensitif dan tidak bisa menahan intensitas bahan kimia yang terdapat pada kosmetik. Pada beberapa kasus kulit yang alergi akan terbakar dan mengelupas. Gejala ini timbul jika kulit yang sangat sensitif bertemu dengan kosmetik yang berbahaya.

Kulit Gatal dan Panas
Reaksi alergi bisa disebabkan oleh kosmetik. Salah satu reaksinya adalah kulit gatal dan panas. Beberapa akan merasakan keinginan untuk menggaruk kulit yang gatal dan kulit juga akan terasa panas.

Apa penyebab alergi kosmetik? Jika kalian ingin mengetahui lebih tentang penyebab alergi kosmetik kami juga menjelaskannya lengkap berikut ini :

Penyebab Alergi Kosmetik
Beberapa penyebab alergi kosmetik antara lain sebagai berikut.

Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab Dan Cara Menghindarinya
Gejala Alergi Kosmetik, Penyebab Dan Cara Menghindarinya

Kulit Sensitif
Kulit sensitif rentan menyebabkan reaksi alergi ketika terkena bahan-bahan asing yang terdapat pada kosmetik.

Bahan Kimia Berbahaya
Kosmetik dengan bahan kimia berbahaya lebih rentan untuk menimbulkan reaksi alergi. Beberapa bahan kimia berbahaya seperti merkuri dan hydroquinone terkadang masih ditemukan pada kosmetik.

Reaksi tidak Cocok
Meskipun kulit tidak cocok dan kosmetik tidak berbahaya, reaksi alergi masih bisa keluar karena reaksi yang tidak cocok. Reaksi tidak cocok sifatnya subjektif karena tidak semua orang akan mengeluarkan reaksi ini.

Cara Mencegah Alergi Kosmetik
Agar reaksi alergi tidak terjadi lakukan tips berikut ini.

Cek Tes Alergi
Beberapa kulit lebih mudah alergi pada bahan tertentu. Sebelum menggunakan produk kosmetik alangkah baiknya melakukan tes alergi pada dokter atau beauty advisor. Dengan melakukan tes ini maka gejala alergi bisa terhindar.

Cek Komposisi Produk
Cek komposisi kosmetik terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada bahan yang bisa memicu alergi. Jika tidak ada tulisan komposisi, bisa menanyakan pada penjualnya terlebih dahulu.

Cek Kode BPOM
Kode BPOM diperlukan untuk menentukan apakah suatu kosmetik sudah lolos uji keamanan atau belum. Kode BPOM biasanya bisa ditemukan di kemasan langsung. Selain itu pengguna bisa juga mengecek keaslian kode BPOM di https://cekbpom.pom.go.id.

Konsultasikan ke Dokter
Agar mendapatkan kosmetik yang aman untuk wajah, konsultasikan ke dokter kulit atau dokter spesialis kecantikan untuk mendapatkan perawatan kosmetik yang sesuai dengan tipe kulit wajah.

Itulah informasi mengenai gejala alergi kosmetik, penyebab dan juga cara menghindarinya. Semoga bermanfaat.

LEAVE A RESPONSE

Your email address will not be published. Required fields are marked *