Samsung Galaxy Z Fold 3 hadir dan membawa beberapa peningkatan pada spesifikasi seri terbarunya. Samsung Galaxy Z Fold 3 memiliki desain dan tampilan yang sangat mirip. Namun, Samsung Galaxy Z Fold 3 sekarang memiliki ketahanan air, tampilan layar yang lebih baik, prosesor terbaru, dukungan S Pen, dan pengalaman perangkat lunak baru yang benar-benar memanfaatkan kelebihan bentuk yang dapat dilipat.
Sejumlah perbaikan kecil yang ditawarkan menjadi lompatan yang baik dari Z Fold 2 ke Z Fold 3. Sejauh ini seri Z Fold 3 menjadi smartphone lipat yang terbaik untuk digunakan, walau memiliki harga yang sedikit lebih mahal di kelasnya. Memang Samsung Galaxy Z Fold 3 belum tentu cocok untuk semua orang. Beberaoa orang mungkin akan merasa sedikit terbebani dengan berat serta dimensinya yang terasa seperti batu bata mini saat dilipat.
Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3
Samsung Galaxy Z Fold 3 merupakan smartphone lipat pertama dengan dukungan S Pen. Desain lipatnya sudah sangat dikenal, dan body Galaxy Z Fold 3 terbuat dari Armor Aluminium ini membuatnya terlihat sangat elegan. Samsung mengatakan ini adalah bingkai aluminium terkuat dan juga terberat. Samsung Galaxy Z Fold 3 memiliki dimensi 158.2 x 67.1 x 14.4 mm saat tertutup, sementara versi terbuka berukuran 158.2 x 128.1 x 5.4 mm. Untuk beratnya mencapai 271 gram.
Oh yah, Galaxy Z Fold 3 juga merupakan smartphone lipat Samsung pertama yang tahan air. Sertifikasi IPX8 berarti perangkat dapat terendam air hingga 1,5 meter selama 30 menit. Sayangnya peringkat IP tidak membawa ketahanan debu. Namun, engselnya menyertakan bulu nilon di bagian dalam untuk menyapu debu agar tidak masuk ke komponen penting.
Galaxy Z Fold 3 mengusung layar 6,2 inci AMOLED di bagian luar dengan resolusi 2262 x 832 piksel. Sedangkan untuk layar bagian dalam berjenis AMOLED berukuran 7,6 inci dengan resolusi 2208 x 1768 piksel. Layar Galaxy Z Fold 3 telah dilapisi Corning Gorilla Glass Victus, HDR10+, dan refresh rate 48Hz/60Hz/120Hz.
Potongan kamera di bagian belakangnya telah didesain ulang agar tampak lebih konsisten dengan flagships Samsung lainnya. Adapun tiga kamera dengan masing-masing resolusi 12 MP ditempatkan pada sisi belakang. Sedangkan kamera depannya muncul dua lensa di layar depan dan belakang dengan masing-masing resolusi 4 MP dan 10 MP.
Untuk performanya, Galaxy Z Fold 3 diperkuat prosesor Snapdragon 888 yang dipasangkan dengan RAM 12 GB dan internal 256 GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Android 11. Baterai Galaxy Z Fold 3 berkapasitas 4.400mAh dengan fast charging 25W. Fitur lain yang ditawarkan seperti USB-C, NFC, sensor fingerprint di samping, internet 5G, dual SIM, stereo speaker, dan sertifikat IP68.
Jadi, apakah Galaxy Z Fold 3 menjadi smartphone yang worth to buy atau tidak? Well, kalau kamu menginginkan smartphone lipat sekaligus tablet, kemungkinan kamu akan senang dengan Samsung Galaxy Z Fold 3.