Setelah sibuk dengan segala aktifitas dan pekerjaan kamu, akhirnya sekarang kamu telah mempunyai jadwal untuk berlibur. Kini saatnya kamu menyusun agenda wisata kamu, namun sepertinya kamu masih merasa kurang yakin akan tempat yang akan kamu tuju, ada baiknya kamu mempertimbangkan tempat wisata ini yaitu Panorama Pantai Paradiso.
Panorama Pantai Paradiso ini merupakan salah satu pantai yang sangat di minati oleh orang-orang untuk berwisata, terutama oleh penduduk sekitar. Pantai yang berlokasi di Jl.Ujung Asam, Belakang Bengkel. Sabang ini memang sangat indah dan cantik. Jika kamu berada di pusat kota Sabang, kamu hanya perlu menempuh jarak dari pusat kota sekitar 10 menit menggunakan kendaraan bermotor atau kendaraan mobil pribadi. Jika kamu tidak mempunyai kendaraan, kamu tidak usah khawatir, karena dari pusat kota banyak yang menawarkan jasa becak motor untuk menuju lokasi.
Sesampainya di pantai, kamu akan disuguhi oleh keindahan pantai yang sangat menakjubkan loh. Oh iya, kamu tidak perlu khawatir tidak kebagian tempat duduk untuk menikmati keindahan Panta Paradiso ini, karena disepanjang tepi pantai telah disediakan tempat duduk yang terbuat dari beton. Jadi kamu tidak akan antri untuk mendapatkan tempat duduk. Namun jika kamu membawa banyak keluarga, kamu bisa langsung saja menggelar karpet atau tikar untuk menikmati keindahan pantai ini. Tapi jika kamu datang pada siang hari, disarankan untuk membawa payung khusus ya untuk di pantai karena bisa terbayangkan matahari pada siang hari seperti apa.
Pantai ini ramai pengunjung loh, terutama pada sore hari, karena di pantai ini tepat sekali dijadikan tempat untuk menikmati indahnya matahari tenggelam. Sambil ditemani desiran ombak dan lembutnya cahaya dari matahari yang tenggelam, menjadikan pantai ini sangat layak dijadikan tujuan wisata.
Oh yah, jika kamu merasa lapar, kamu tak perlu jauh-jauh mencari makanan, karena di pantai ini banyak yang menjajakan makanan juga kok. Kalau kamu mencicipi nikmatnya kuliner di sini, kamu akan semakin terkagum-kagum dan tentu akan sangat merindukan tempat ini loh. Pasalnya di pantai ini, ada jajanan yang mungkin jarang sekali di temukan di tempat wisata lain yang pernah kamu kunjungi, yaitu sate gurita, dan mie kepiting khas Aceh. Mendengar namanya saja pasti kamu akan penasaran dan ingin segera pergi ke tempat ini.
Selain itu di tempat ini terdapat Sabang Fair yaitu gedung untuk mempromosikan barang-barang khas daerah setempat yang ada di Aceh. Jadi kamu tak perlu takut kepanasan atau kehujanan saat berbelanja souvenir. Silakan langsung aja berbelanja di Sabang Fair.
Makin penasaran dengan keindahan Pantai Paradiso? Ayo buruan ke mari!